Memanjakan Wisatawan dengan Kuliner Kekinian

Santai  
Bolu Malang Singosari meluncurkan produk baru berupa bolu bakpao telo. Produk ini diharapkan menjadi pilihan oleh-oleh wisatawan di Malang. Foto: Humas Bolu Malang Singosari
Bolu Malang Singosari meluncurkan produk baru berupa bolu bakpao telo. Produk ini diharapkan menjadi pilihan oleh-oleh wisatawan di Malang. Foto: Humas Bolu Malang Singosari

MALANG -- Malang Raya termasuk wilayah yang memiliki banyak pilihan tempat wisata dan kuliner lezat. Oleh karena itu, daerah ini acap dikunjungi banyak wisatawan, baik di dalam maupun luar negeri.

Catatan Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Malang menyebutkan, jumlah kunjungan wisatawan ke Kota Malang selama 2022 mencapai lebih dari 13.555 ribu orang. Situasi ini mendorong sejumlah perusahaan kuliner termasuk PT Agrinesia Raya mencoba menghasilkan bolu Malang Singosari berbahan telo.

Pemilik Bolu Malang Singosari, Rizka Wahyu Romadhona mengatakan, bolu bakpao telo resmi hadir untuk memanjakan wisata kuliner bagi wisatawan dan warga sekitar Kota Malang. Saat ini, olahan makanan telo asli khas Malang ini sudah bisa dinikmati dengan inovasi terbaru dan modifikasi produk yang lebih kekinian. "Kami memastikan produk terbaru ini akan dikemas dengan packaging modern, premium, dan harga terjangkau sehingga juga bisa menjadi gifting," jelasnya di Kota Malang, Ahad (12/3/2023).

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Sementara itu, Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Jawa Timur (Jatim), Arumi Bachsin mengapresiasi, perusahaan kuliner terus berinovasi dari sisi produk dan berupaya memberdayakan masyarakat. Dia berharap semakin banyak terobosan lain dan dapat menjadi salah satu ikon oleh-oleh dari Kota Malang.

Selepas pandemi, kata dia, pariwisata Malang mulai ramai dan diminati masyarakat. Sebab itu, perlu disediakan opsi oleh-oleh yang berkualitas. "Jadi ke depannya perbanyak inovasi yang tadi juga saya lihat keseriusan membuat produknya memprioritaskan keamanan dari sisi BPOM, sertifikasi bahkan ada intenational certification dan sebagainya," katanya.

Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kota Malang, Eko Sri Yuliadi, menjelaskan, kolaborasi dengan bentuk inovasi sangat baik diterapkan. Apalagi inovasi tersebut turut berkolaborasi bersama pelaku UMKM di Kota Malang.

Sementara itu, General Manager Bolu Malang Singosari, Istiana Yudha Pratama mengungkapkan, pihaknya memiliki komitmen tinggi untuk terus berinovasi dalam produk kuliner bolu yang menjadi wajah dari daerah tersebut. Salah satunya melalui bolu bakpao telo sebagai kebanggan khas Kota Malang. Dengan demikian, perusahaan akan terus hadir bersama dengan memberikan penganan atau oleh-oleh terbaik khas dari kota Malang sekaligus potensi wisatanya yang besar.

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image