Meriahkan 1 Abad NU dengan Istighosah dan Pertunjukkan Kuda Lumping
MALANG -- Ada banyak cara untuk merayakan 1 abad Nahdlatul Ulama (NU). Salah satunya dengan mengadakan istighosah dan pertunjukkan kuda lumping.
Anggota DPR RI Dapil Malang Raya, Hasanuddin Wahid mengaku sengaja menyelenggarakan istighosah bersama tokoh masyarakat untuk memeriahkan 1 Abad NU. Uniknya, kegiatan ini juga dimeriahkan dengan penampilan seni kuda lumping untuk menghibur warga. "Alhamdulillah kita bisa istighosah bersama warga NU di usia NU yang sudah 100 tahun. Kita ingin di 1 abad NU ini Nahdlatul Ulama semakin digdaya dan jaya," kata pria disapa Cak Udin tersebut di Kabupaten Malang.
Adapun alasan memilih kuda lumping, yakni untuk menyatukan warga lintas usia dimulai dari anak-anak, pemuda hingga orang tua. Pihaknya juga menyesuaikan dengan kebudayaan dan hiburan seni yang disukai banyak warga setempat sehingga mereka antusias.Penampilan seni kuda lumping sendiri diisi oleh Lesbumi yang didukung dan dihadiri langsung Ketua MWC NU Sumberpucung.
Cak Udin mengungkapkan, ada 10 titik pengajian serentak yang digelar di Malang Raya. Hal ini berarti kegiatan pengajian, istighosah, shalawatan, dan pertunjukkan kuda lumping diadakan di Kota Malang, Kabupaten Malang dan Kota Batu. Adapun rinciannya, yakni di Kecamatan Turen, Bantur, Sumberpucung, Pakis, Bululawang, Pujon, Jabung, Kedungkandang, Sukun dan Lowokwaru.
Tahun ini NU memasuki usia 100 tahun atau 1 abad. Perayaan hari lahir (Harlah) 1 Abad NU mengusung tema "Mendigdayakan Nahdlatul Ulama Menjemput Abad Kedua Menuju Kebangkitan Baru". Puncak perayaan diselenggarakan pada 7 Februari 2023 di Sidoarjo.